Back To Home

Marketing Gallery CitraGran Cibubur: Jl. Alternatif Cibubur Km4, Cibubur.

Siapa bilang dekorasi ruangan hanya tergantung pada perabot dan aksesorisnya saja? Eksperimen dekorasi interior bisa juga dilakukan pada bagian dinding rumah. Kalau biasanya dinding hanya dicat ala kadarnya, diberi stiker, atau wallpaper, kini cobalah untuk mengecat dinding dengan motif-motif yang menarik, berikut ini:

Motif garis-garis

Motif unik yang paling lazim untuk diaplikasikian adalah motif garis-garis. Motif garis-garis ini bisa sobat Rooang aplikasikan dengan menggunakan dua warna cat yang berbeda namun senada! Misalnya warna hitam-putih, biru-kuning, dsb. Atau sobat juga bisa membuat motif garis-garis dengan 3-4 warna dengan cara membuat lebar antara garis satu dengan yang lainnya lebih kecil!

motif cat dinding menarikSumber : http://desain-rumah-idamanku.blogspot.co.id/

Geometris

Jika bosan dengan motif garis-garis yang itu-itu saja, cobalah untuk mengaplikasikan motif geometris sebagai motif cat dinding menarik untuk hunian sobat Rooang. Motif geometris yang sobat Rooang aplikasikan pada dinding rumah ini, bisa membuat kesan minimalis dalam elemen dekoratif yang berbeda!

Sumber : http://www.popeti.com/

Geometris tak beraturan

Untuk membuat dinding rumah menjadi menarik memang ada banyak cara, termasuk salah satunya dengan memberikan motif cat dinding yang unik dan menarik berikut! Motif cat dinding yang unik dan menarik juga bisa sobat Rooang dapatkan dengan mengaplikasikan motif geomtris tak beraturan yang unik, edgy namun cantik!

motif cat dinding menarikSumber : http://desain-rumah-idamanku.blogspot.co.id/

Grafik naik-turun

Untuk yang suka suasana ala pegunungan, kini tak perlu jauh-jauh lagi untuk pergi ke sebuah gunung. Karena motif cat dinding yang menarik bisa mengaplikasikan motif grafik naik-turun yang mirip bentuk gunung berikut ini! Dan dengan pemilihan warna yang dipilih yaitu biru atau hijau, suasana dingin dan sejuk di daerah pegunungan dapat langsung sobat Rooang rasakan di dalam rumah.

motif cat dinding menarikSumber : http://www.saveupdata.com/

Ombre

Jika ingin suasana dramatis di dalam ruangan maka konsep dinding ombre sangat sesuai dengan keinginan sobat Rooang!

motif cat dinding menarikSumber : http://www.lushome.com/

Gambar sederhana

motif cat dinding menarikSumber : http://www.designlovefest.com/

Jika sobat ingin mengaplikasikan konsep cat dinding unik dan menarik untuk area kamar anak, mungkin bisa mencoba inspirasi berikut! Buatlah gambar sederhana yang menarik dan berwarna untuk area kamar anak bisa dengan gambar binatang atau gambar pemandangan dan floral ala gambar di atas!

Zig zag

Sumber : Pinterest

Selain motif geometris atau garis-garis, motif zigzag alias chevron juga populer digunakan sebagai motif cat dinding sobat! Agar sobat Rooang gampang mengaplikasikan motif zigzag gunakan selotip  atau washi tape agar pengecatan bisa rapi dan maksimal.

Selamat mengecat rumah dengan motif cat dinding unik dan menarik, seperti inspirasi di atas, sobat!

 Sumber :  (http://media.rooang.com)