Back To Home

Marketing Gallery CitraGran Cibubur: Jl. Alternatif Cibubur Km4, Cibubur.

Merawat furnitur atau pun perabotan rumah yang berbahan stainless steel sebenarnya cukup mudah. Apalagi bila dilakukan secara berkala dan rutin, tentu dapat menjaga permukaan stainless steel dalam waktu jangka panjang. Lalu bagaimana cara untuk merawatnya? Cukup mudah dengan membersihkan noda pada bagian permukaannya. Namun, yakin hanya itu saja?

Mari kita simak cara mudah merawat dan membersihkan noda pada stainless steel;

Segera Bersihkan Noda Pada Permukaan
Alasan utama para chef menggunakan stainless steel pada bagian masak-memasak adalah karena tahan lama serta antikarat dari berbagai ancaman karat. Namun, satu hal yang pasti meskipun antikarat, pastikan Anda selalu membersihkan noda yang menempel pada bagian permukaan agar tetap bersih serta mencegah kerusakan yang lebih cepat;

Bersihkan Hingga Mengkilap Dengan Sabun & Air
Tidak selamanya menggunakan spray pengkilap akan baik untuk permukaan stainless steel. Justru, European Stainless Steel Development Association (ESDA) menyarankan agar selalu membersihkan dan mengilapkan bagian permuakaan dengan sabun yang berbahan kimia ringan serta air saja. Hal tersebut akan menjadikan permukaan terawat lebih baik daripada menggunakan bahan kimia lainnya;

Gunakan Pembersih yang Aman & Alami
ESDA juga menyarankan beberapa pembersih alami untuk membersihkan permukaan stainless steel sebagai berikut;

  • Cuka;
  • Baking Soda; dan,
  • Alkohol (Acetone);

Niscaya dengan beberapa bahan alami dan kimia tersebut, permukaan akan lebih terawat, bebas kuman, serta mencegah kerusakan yang berkesinambungan.