Back To Home

Marketing Gallery CitraGran Cibubur: Jl. Alternatif Cibubur Km4, Cibubur.

Memasak merupakan kegiatan sehari-hari yang hampir dilakukan saat sedang berada di rumah. Memasak makanan favorit untuk keluarga adalah keinginan setiap ibu rumah tangga. Dengan memasak tentunya bisa membuat keceriaan keluarga saat di rumah . Tetapi ada beberapa ibu rumah tangga yang merasakan kesulitan membuat masakan untuk keluarga karena peralatan masak yang tidak mendukung, sehingga menghambat memasak dan hasil masakan yang kurang lezat. Jadi, peralatan masak yang praktis dan mendukung harus dimiliki ibu rumah tangga, simak 3 peralatan masak yang praktis.

alat peralatan masakAlat Pemecah Telur

Hampir setiap ibu rumah tangga memecahkan telur menggunakan tangan yang menyebabkan tangan menjadi kotor dan lengket. Dengan menggunakan alat pemecah telur, akan membuat memecahkan telur menjadi mudah, praktis, dan tentunya tidak mengotori tangan mengingat telur adalah salah satu bahan pokok yang digemari di Indonesia. Fungsi dari pemecah telur adalah memisahkan antara putih telur dengan kuning telur. Jadi alat ini akan sangat berguna untuk ibu rumah tangga yang memiliki hobi membuat berbagai jenis kue.

Alat Saringan Sayuran

Sayuran merupakan makanan yang setiap hari harus dikonsumsi oleh setiap orang, dengan makan sayuran maka tubuh akan tetap sehat dan segar. Sayuran harus selalu ada di dalam kulkas atau di meja makan keluarga yang dimasak oleh ibu rumah tangga. Namun saat memasak sayuran, ibu rumah tangga mengalami kesulitan saat memisahkan antara sayuran yang sudah dicuci dengan air sehingga beberapa sayuran berukuran kecil ada yang terbuang. Untuk mengatasi hal itu, anda bisa menggunakan alat saringan sayuran atau daging yang sangat mudah memisahkannya dengan air sehingga tidak kesulitan saat ingin memasak sayuran.

Alat Pemotong Kentang

Memasak cemilan adalah sesuatu yang harus dilakukan saat keluarga sedang berkumpul. Cemilan yang disukai hampir semua keluarga adalah kentang yang digoreng. Kentang goreng yang dicampur dengan bumbu akan membuat rasanya menjadi lezat. Tapi biasanya ibu rumah tangga kesulitan karena harus memotong kentangnya terlebih dahulu. Hati-hati jangan sampai tangan anda berdarah karena terkena pisau, sebaiknya anda menggunakan alat pemotong kentang. Alat ini berfungsi memotong kentang sesuai ukuran yang diinginkan dan membuatnya jadi lebih praktis.

Semua peralatan diatas mulai dari kulkas sampai dengan alat pemotong sudah bisa dibeli melalui toko online. Sudah banyak toko online yang menjual peralatan dapur dengan lengkap. Untuk daftar harga kulkas kecil dan peralatan lainnya bisa lihat di internet dengan harga terjangkau.